Perbaiki Shalatmu, Maka Allah Akan Perbaiki Kualitas Hidupmu

Perbaiki Shalatmu, Maka Allah Akan Perbaiki Kualitas Hidupmu

PERBAIKI SHALATMU, MAKA ALLAH AKAN PERBAIKI KUALITAS HIDUPMU

Abdul Wahid Al-Faizin

Dalam Al-Qur’an, Allah mengaitkan pertolongan-Nya dengan shalat

وَاسْتَعِينُوا بِالصَّبْرِ وَالصَّلاَةِ وَإِنَّهَا لَكَبِيرَةٌ إِلاَّ عَلَى الْخَاشِعِينَ 

“Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu’” (QS. Al-Baqarah: 45).

Dalam ayat yang lain Allah juga mengaitkan jaminan rizki untuk hambanya yang menjaga shalat

وَأْمُرْ أَهْلَكَ بِالصَّلَاةِ وَاصْطَبِرْ عَلَيْهَا ۖ لَا نَسْأَلُكَ رِزْقًا ۖ نَحْنُ نَرْزُقُكَ ۗ وَالْعَاقِبَةُ لِلتَّقْوَىٰ

"Dan perintahkanlah keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezki kepadamu, Kamilah yang memberi rezki kepadamu. Dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang bertakwa" ,(QS. Thâhâ:132)

Berdasarkan hal tersebut kalau kita ingin memperbaiki kualitas hidup kita, maka kita harus memperbaiki kualitas shalat kita baik secara lahir maupun batin. Tidak hanya di dunia kualitas keselamatan kehidupan kita di akirat juga sangat ditentukan oleh Shalat kita.

Rasululah bersabda 

أَوَّلُ مَا يُـحَاسَبُ بِهِ الْعَبْدُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ الصَّلَاةُ ، فَإِنْ صَلَحَتْ صَلَحَ لَهُ سَائِرُ عَمَلِهِ ، وَإِنْ فَسَدَتْ فَسَدَ سَائِرُ عَمَلِهِ

“Perkara yang pertama kali dihisab dari seorang hamba pada hari kiamat adalah shalat. Apabila shalatnya baik, maka seluruh amalnya pun baik. Apabila shalatnya buruk, maka seluruh amalnya pun buruk. (HR. Thabrani)

Dalam hadits yang lain Rasulullah juga bersabda 

إِنَّ أَوَّلَ مَا يُحَاسَبُ بِهِ الْعَبْدُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ مِنْ عَمَلِهِ الصَّلَاةُ ، فَإِنْ صَلَحَتْ فَقَدْ أَفْلَحَ وَأَنْـجَحَ ، وَإِنْ فَسَدَتْ فَقَدْ خَابَ وَخَسِرَ ، وَإِنِ انْتَقَصَ مِنْ فَرِيْضَةٍ ؛ قَالَ الرَّبُّ : اُنْظُرُوْا ! هَلْ لِعَبْدِيْ مِنْ تَطَوُّعٍ ؟ فَيُكَمَّلُ بِهَا مَا انْتَقَصَ مِنَ الْفَرِيْضَةِ ، ثُمَّ يَكُوْنُ سَائِرُ عَمَلِهِ عَلَىٰ ذٰلِكَ

"Sungguh amalan yang pertama kali dihisab dari seorang hamba pada hari kiamat adalah shalatnya. Jika shalatnya baik, maka beruntung dan selamat-lah dia. Namun jika rusak, maka merugi dan celakalah dia. Jika dalam shalat wajibnya ada yang kurang, maka Rabb Yang Mahasuci lagi Mahamulia berkata, ‘Lihatlah, apakah hamba-Ku memiliki shalat sunnah.’ Maka shalat wajibnya disempurnakan oleh shalat sunnah tadi. Lalu dihisablah seluruh amalan wajibnya sebagaimana sebelumnya.’” (HR. Tirmidzi, no. 413)

Bismillah ikhtiar memperbaiki shalat dengan benar sesuai tuntunan dan contoh dari Rasulullah. Jika ingin bergabung Livestreaming-nya bisa gabung di link berikut

https://youtu.be/u5Is_vQak3Y

Sumber FB Ustadz : Abdul Wahid Alfaizin

13 Juli 2022  · 

©Terima kasih telah membaca kajian ulama ahlussunnah dengan judul "Perbaiki Shalatmu, Maka Allah Akan Perbaiki Kualitas Hidupmu - Kajian Ulama". Semoga Allah senantiasa memberikan hidayah dan Taufiq Nya untuk kita semua. aamiin. by Kajian Ulama Aswaja ®